LG G3 Stylus, Menantang Galaxy Note 4 Dengan Harga Murah

Pertarungan di dunia smartphone sepertinya bakal lebih sengit tahun ini, para produsen smartphone berlomba-lomba merilis jagoannya masing-masing untuk setiap segmen pasar. Seperti pabrikan smartphone yang berasal dari Korea Selatan, LG Electronics baru-baru ini juga merilis varian terbaru dari produknya yang rencananya akan ditujukan ke pasar menengah. Setelah memperkenalkan G3 Beat dan G Vista baru-baru ini, LG mengumumkan LG G3 Stylus yang merupakan turunan dari LG G3. Embel-embel stylus yang disematkan pada G3 baru ini menunjukkan kemampuannya untuk dipakai menulis dengan stylus yang disertakan bersamanya. Rencananya LG G3 Stylus ini akan memulai penampilan perdananya di event IFA Berlin di Jerman, sebelum dilepas ke pasar internasional.

lg-g3-stylus1

Hal yang cukup menarik karena baru-baru ini pihak Samsung juga mengumumkan keberadaan Galaxy Note 4 yang akan dirilis bulan depan. Walaupun tidak berhadapan secara head to head dari segi spesifikasi namun dengan fungsi yang juga bisa menulis dengan stylus dan harga yang relatif murah, LG G3 Stylus sepertinya bisa jadi pilihan yang cukup menarik bagi pengguna smartphone yang senang mencorat-coret di layar smartphone-nya.

LG_G3_STYLUS_12

Tampil dengan layar IPS QHD 5,5 inci (960 x 540), dual kamera dengan kamera utama 13MP dan kamera depan 1,3MP, dilengkapi dengan berbagai fitur khas LG, sepertinya LG G3 Stylus bakal menarik cukup banyak peminat untuk membawanya pulang ke rumah. Ketersediaannya di pasar akan dimulai di Brazil pada September nanti dan diikuti oleh negara-negara di Asia, Timur Tengah dan Afrika serta CIS. Menurut pihak LG, harga dan rincian ketersediaan akan diumumkan secara lokal pada saat peluncuran.

LG-G3-Stylus

Spesifikasi LG G3 Stylus

Jaringan Jaringan 2G GSM 850 / 900 / 1800 / 1900
Jaringan 3G HSDPA
SIM Ya
Body Dimensi 149.3 x 75.9 x 10.2 mm (5.88 x 2.99 x 0.40 in)
Berat 163 g (5.75 oz)
Layar Tipe IPS LCD capacitive touchscreen, 16M Warna
Ukuran 540 x 960 piksel, 5.5 inci (~200 ppi pixel density)
Multitouch Ya
– Stylus
Suara Alert Tipes Vibration, MP3, WAV ringtones
Loudspeaker Ya
3.5mm jack Ya
Memori Slot Memori microSD
Internal 8 GB, 1 GB RAM
Data GPRS Ya
EDGE Ya
Speed HSDPA, HSUPA
WLAN Ya
Bluetooth Ya
USB microUSB v2.0
Kamera Utama 12 MP, 4128 x 3096 piksel, autofocus
Fitur Geo-tagging, touch focus, face detection
Video Ya
Kamera Depan 1.3 MP
Fitur OS Android OS, v4.4.2 (KitKat)
Prosessor Quad-core 1.3 GHz
Sensors Accelerometer, proximity, compass
Messaging SMS(threaded view), MMS, Email, Push Mail, IM
Browser HTML5
Radio TBC
GPS Ya, with A-GPS, GLONASS
Java Ya, via Java MIDP emulator
Warna Hitam, Putih, Gold
– MP4/H.264/H.263 player
– MP3/WAV/eAAC+/Flac player
– Photo viewer/editor
– Document viewer
– Organizer
– Voice memo/dial
– Predictive text input
Baterai  Baterai Li-Ion 3000 mAh
Stand-by
Waktu Bicara

Harga LG G3 Stylus

Walaupun belum dipasarkan dan juga belum diumumkan banderol harga di tiap negara namun telah dijelaskan bahwa LG G3 Stylus akan dilempar ke pasar menengah, maka diperkirakan harga yang akan ditawarkan sekitar 2-4 juta rupiah di Indonesia. Jika anda mencari smartphone lain yang setara harganya dengan spesifikasi yang mumpuni, anda bisa membacanya di sini.

Sumber: GSMArena

Spesifikasi Lengkap dan Harga Samsung Galaxy S5 Mini
Prev Post

Pertarungan di dunia smartphone sepertinya bakal lebih sengit tahun ini, para produsen smartphone berlomba-lomba merilis jagoannya masing-masing untuk setiap segmen pasar. Seperti pabrikan smartphone yang berasal dari Korea Selatan, LG Electronics baru-baru ini juga merilis varian terbaru dari produknya yang rencananya akan ditujukan ke pasar menengah. Setelah memperkenalkan G3 Beat dan G Vista baru-baru ini, LG […]

Penantang Baru OnePlus One, IUNI U3 Spesifikasi Monster Harga Murah
Next Post

Pertarungan di dunia smartphone sepertinya bakal lebih sengit tahun ini, para produsen smartphone berlomba-lomba merilis jagoannya masing-masing untuk setiap segmen pasar. Seperti pabrikan smartphone yang berasal dari Korea Selatan, LG Electronics baru-baru ini juga merilis varian terbaru dari produknya yang rencananya akan ditujukan ke pasar menengah. Setelah memperkenalkan G3 Beat dan G Vista baru-baru ini, LG […]

Related Post

Inovasi Tampilan Android: Font Android Tanpa Root, Ganti Font Dengan Mudah!

Anda mungkin penasaran tentang bagaimana caranya, bukan? Mari kita bahas lebih lanjut. Dalam dunia Android, mengganti font biasanya melibatkan proses yang disebut "rooting," yang dapat berisiko dan membatalkan garansi perangkat. Namun, bagi mereka yang ingin merasakan sentuhan segar pada tampilan tetapi ingin menghindari langkah yang kompleks dan berpotensi merusak, opsi mengubah font tanpa akses root […]

Harga Alcatel OneTouch Pop Icon Android Layar 5 Inci Cukup Terjangkau

Setelah sempat menghilang namun akhirnya kembali lagi dengan mengeluarkan beberapa hasil desainnya yang kini sudah mulai mewarnai pasar gadget seperti Alcatel One Touch Hero 2, nampaknya produsen asal negara Perancis yakni Alcatel semakin optimis dalam memperkenalkan hasil desain terbarunya. Seakan tidak mau kalah dengan berbagai vendor lain yang meluncurkan hasil rancangannya masing-masing, kini Alcatel kembali […]

Cara Meningkatkan Umur Baterai Android: Tips Efektif Untuk Penggunaan Lebih Awet

Mengoptimalkan usia baterai Android adalah perhatian umum bagi banyak pengguna. Dengan perangkat yang semakin canggih, tantangan menjaga daya tahan baterai tetap optimal semakin penting. Ada beberapa pendekatan yang bisa Anda pertimbangkan untuk membantu memperpanjang masa pakai baterai Android Anda. Memiliki baterai yang awet pada perangkat Android telah menjadi perhatian umum di era di mana perangkat […]

Transformasi Mudah: Cara Mengubah File JPG Ke PNG Di Android

Mengubah format file gambar dari JPG ke PNG bisa menjadi langkah sederhana yang bermanfaat dalam dunia Android. Proses ini tidak hanya memungkinkan Anda untuk mempertahankan kualitas gambar yang tinggi, tetapi juga memberi Anda fleksibilitas lebih dalam pengolahan dan manipulasi berkas gambar. Saat Anda ingin menjalankan perubahan format ini, ada beberapa langkah mudah yang dapat diikuti […]

Harga Samsung Galaxy Note 5 Layar Super AMOLED

Samsung memang tidak pernah kehabisan ide dalam merancang sebuah smartphone yang akan mewarnai pasar dunia. Meskipun sudah banyak pesaing yang juga mendatangkan perangkat yang terbilang canggih seperti Apple, Nokia, BlackBerry dan lain-lain, namun Samsung yang merupakan salah satu perusahaan terbesar asal negara Korea Selatan tetap saja menampilkan perangkat yang tentunya mampu menarik minat masyarakat. Setelah […]