Spesifikasi LG GX2 Phablet 5,7 Inci Dengan LTE-A

LG meluncurkan kembali phablet CDMA baru dengan ukuran 5,7 inci untuk pasar Asia dan Amerika Serikat setelah sebelumnya mengumumkan smartphone kelas atasnya LG G3 dan beberapa tipe smartphone LG baru lainnya belum lama berselang. LG G Vista yang dipasarkan di Amerika Serikat yang untuk pasar Asia dikenal sebagai LG GX2 merupakan perbaikan fitur dan spesifikasi dari LG GX yang dirilis tahun lalu. Seperti yang kita ketahui bahwa penjualan tahun lalu LG GX kurang begitu menggembirakan sehingga LG mengambil inisiatif untuk mengemasnya kembali dengan spesifikasi yang lebih bagus agar dapat bersaing dipasaran smartphone yang penuh sesak.

Phablet yang bakal berjalan dengan sistem operasi Android v.4.4.2 KitKat dengan interface LG UX terbaru akan dilengkapi dengan fitur Knock Codes, dukungan LG Quick Circle Cases dan koneksi jaringan LTE-A. LG GX 2 dilengkapi dengan slot micro-SIM yang mendukung jaringan 2G pada jalur CDMA 800 / 1900,  3G pada jalur CDMA2000 1xEV-DO, dan 4G pada jalur LTE 700 MHz Class 13 / 1700 / 2100.

gsmarena_001

Spesifikasi LG G Vista (CDMA)

Jaringan Jaringan 2G CDMA 800 / 1900
Jaringan 3G CDMA2000 1xEV-DO
4G Network LTE 700 MHz Class 13 / 1700 / 2100
SIM Micro-SIM
Body Dimensi 152.2 x 79.3 x 9.1 mm (5.99 x 3.12 x 0.36 in)
Berat 168.1 g (5.93 oz)
Layar Tipe Capacitive touchscreen, 16M Warna
Ukuran 720 x 1280 piksel, 5.7 inci (~258 ppi pixel density)
Multitouch Ya
Protection Corning Gorilla Glass 3
Suara Alert Tipes Vibration, MP3, WAV ringtones
Loudspeaker Ya
3.5mm jack Ya
Memori Slot Memori microSD, Hingga 64 GB
Internal 8 GB, 1.5 GB RAM
Data GPRS No
EDGE No
Speed EV-DO Rev. A, Hingga 3.1 Mbps; LTE
WLAN Wi-Fi 802.11 a/b/g/n, dual-band, DLNA, Wi-Fi Direct, Wi-Fi hotspot
Bluetooth v4.0, A2DP
NFC Ya
USB microUSB v2.0
Kamera Utama 8 MP, 3264 x 2448 piksel, laser autofocus, LED flash
Fitur Geo-tagging, touch focus, face detection, panorama, HDR
Video 1080p@30fps
Kamera Depan 1.3 MP
Fitur OS Android OS, v4.4.2 (KitKat)
Prosessor Quad-core 1.2 GHz
Sensors Accelerometer, proximity, compass
Messaging SMS(threaded view), MMS, Email, Push Mail, IM
Browser HTML5
Radio No
GPS Ya, with A-GPS, S-GPS, GLONASS
Java Ya, via Java MIDP emulator
Warna Metallic, Hitam
– Active noise cancellation with dedicated mic
– SNS applications
– MP4/H.264/H.263 player
– MP3/WAV/FLAC/eAAC+ player
– Photo viewer/editor
– Document viewer
– Organizer
– Voice memo/dial/commands
– Predictive text input
Baterai  Baterai Li-Ion 3200 mAh
Stand-by (2G) / Hingga 514 h (3G)
Waktu Bicara (2G) / Hingga 15 h (3G)

LG GX 2 berdimensi 152,1 x 79,2 x 9.1 mm dengan berat 168 gram, dilengkapi dengan layar LCD IPS dengan resolusi 720 x 1280 piksel 5,7 inci dengan kepadatan hingga 258 piksel per inci. Layar LG GX2 ini sudah dilapisi dengan Corning Gorilla Glass 3 untuk perlindungan dari benturan dan goresan.

lg-g-vista-cdma

Pada sektor dapur pacu LG GX 2 dibenamkan prosessor quad-core 1,2GHz dengan RAM sebesar 1,5GB. Catu daya menggunakan baterai Li-Ion sebesar 3200mAh. Untuk konektivitas data, LG GX2 telah mendukung kecepatan data EV-DO Rev. A, hingga 3.1 Mbps; LTE, Wi-Fi 802.11 a/b/g/n, dual-band, DLNA, Wi-Fi Direct, Wi-Fi hotspot, Bluetooth v4.0, A2DP serta micro-USB v2.0.

lg-g-vista-1

Kamera utama LG GX2 dilengkapi dengan 8MP 3264 x 2448 piksel, laser autofocus, dan LED flash yang dilengkapi dengan fitur Geo-tagging, touch focus, face detection, panorama, dan HDR. Kamera utama ini mampu melakukan perekaman video hingga 1080p@30fps. Sementara pada kamera depan hanya dilengkapi dengan kamera 1,2MP.

Harga LG GX2

Sampai saat artikel ini dipublish, LG belum juga mengumumkan harga resmi LG GX2 untuk pasaran Asia. Namun juka dilihat dari spesifikasi yang sertakan di dalamnya, kemungkinan phablet ini akan dipasarkan di kelas menengah dengan harga berkisar antara 3-4 juta rupiah yang akan bersaing dengan saudaranya LG L Fino dan LG L Bello dan juga LG G3 Sylus yang juga baru dirilis.

 

Sumber: GSMArena

Huawei Ascend Mate 7, Phablet Octa-Core Spesifikasi Hebat
Prev Post

LG meluncurkan kembali phablet CDMA baru dengan ukuran 5,7 inci untuk pasar Asia dan Amerika Serikat setelah sebelumnya mengumumkan smartphone kelas atasnya LG G3 dan beberapa tipe smartphone LG baru lainnya belum lama berselang. LG G Vista yang dipasarkan di Amerika Serikat yang untuk pasar Asia dikenal sebagai LG GX2 merupakan perbaikan fitur dan spesifikasi […]

Spesifikasi Samsung Gear S, Smartwatch Dengan Koneksi 3G
Next Post

LG meluncurkan kembali phablet CDMA baru dengan ukuran 5,7 inci untuk pasar Asia dan Amerika Serikat setelah sebelumnya mengumumkan smartphone kelas atasnya LG G3 dan beberapa tipe smartphone LG baru lainnya belum lama berselang. LG G Vista yang dipasarkan di Amerika Serikat yang untuk pasar Asia dikenal sebagai LG GX2 merupakan perbaikan fitur dan spesifikasi […]

Related Post

Harga Archos 50 Diamond Android KitKat 4G LTE

Kabar gembira buat para pecinta smartphone dimana pun anda berada. Salah satu perusahaan alat telekomunikasi yang berasal dari Perancis yakni Archos, kembali memperkenalkan sebuah smartphone rancangan terbarunya yang diberi nama Archos 50 Diamond. Jika pada beberapa hasil rancangan yang lalu-lalu menawarkan harga yang cukup murah seperti Archos 40 Cesium, Archos 50 Diamond yang diperkenalkan dalam […]

Mengintip CCTV Dengan Praktis Melihat CCTV Lewat Android

Dalam era digital saat ini, kemudahan mengakses informasi dan teknologi semakin terasa di ujung jari. Salah satu contohnya adalah cara melihat CCTV lewat Android, yang telah menjadi sebuah kenyataan. Mungkin Anda penasaran bagaimana cara ini dapat dilakukan tanpa harus menghadap layar monitor khusus di tempat tertentu. Nah, mari kita lihat bagaimana Anda bisa dengan mudah […]

Harga LG G4 Smartphone Tangguh Dengan Layar Resolusi 2K

Perusahaan asal Korea Selatan yakni Lucky Goldstar (LG) Group, yang merupakan perusahaan besar kedua dalam bidang perangkat elektronika ini, akan mengeluarkan sebuah rancangan khusus smartphone yang berada di line up smartphone LG G dan akan diberi nama LG G4 yang merupakan konsep generasi terbaru dalam dunia elektronika, smartphone yang disebut oleh pihak LG sebagai The […]

Maksimalkan Koneksi Internet HP Android: Tips Ampuh Untuk Memperkuat Sinyal

Terkadang, kita merasa frustrasi saat sinyal internet di perangkat Android kita lemah atau bahkan hilang sama sekali. Dalam era di mana konektivitas digital semakin penting, memiliki sinyal yang kuat menjadi kunci. Ada beberapa langkah yang dapat Anda pertimbangkan untuk meningkatkan kualitas sinyal internet pada perangkat Android Anda. Dari pengaturan perangkat hingga pemilihan lokasi yang tepat, […]

Mengungkap Spesifikasi Dan Harga Samsung Galaxy Note Edge

Samsung mengeluarkan tablet baru keduanya setelah merilis Samsung Galaxy Note 4, Tablet Samsung Galaxy Edge ini memiliki spesifikasi internal yang serupa dengan Samsung Galaxy Note 4. Perbedaan yang signifikan terletak pada desain dan fungsi pada sisi layar yang memungkinkan interaksi yang cukup unik, dan juga pada kapasitas baterainya yang sedikit lebih kecil dari Galaxy Note […]