Harga Intex Aqua Style X Android KitKat 1 Jutaan

Salah satu perusahaan alat elektronik asal negara India yakni Intex rupanya tidak mau kalah dengan beberapa vendor lainnya. Jika sebelumnya Intex mengeluarkan smartphone dengan harga yang cukup murah seperti Intex Aqua Style Pro, kali ini produsen tersebut mengeluarkan smartphone dengan harga yang lebih murah yang diberi nama Intex Aqua Style X. Meskipun harga yang ditawarkan sangat murah namun spesifikasi yang dimilikinya bukanlah murahan. Smartphone ini diharapkan mampu bersaing dengan yang lainnya.

Intex Aqua Style X
Gambar Intex Aqua Style X

Fitur dan Spesifikasi Intex Aqua Style X

Intex Aqua Style X berjalan dengan menggunakan sistem Android 4.4.2 KitKat, hadir dengan mengusung layar QHD IPS 4.5 inci dengan resolusi 540 x 960 piksel. Smartphone ini didukung oleh prosesor Quad-Core (MediaTek MT6582) dengan kecepatan mencapai 1.3 GHz, dilengkapi dengan Random Access Memory 512MB. Intex Aqua Style X dilengkapi dengan media penyimpanan yakni memori internal sebesar 4 GB serta memiliki kartu slot microSD yang dapat diupgrade hingga 32 GB. Dengan memori yang cukup besar itu tentunya mampu menyimpan beberapa lagu-lagu, foto, aplikasi dan beberapa data-data lainnya.

Intex Aqua Style X
Gambar Intex Aqua Style X
Intex Aqua Style X
Gambar Intex Aqua Style X

Untuk kepentingan fotografi, Intex Aqua Style X menggunakan dua buah kamera yakni kamera depan dan kamera belakang. Kamera depannya memiliki kapasitas 2 megapiksel yang bisa dipakai untuk kegiatan selfie atau berfoto-foto ria. Sedangkan untuk kamera belakang yang berfungsi sebagai kamera utama memiliki kapasitas 8 megapiksel yang dilengkapi dengan fitur autofocus dan LED flash. Kamera tersebut tentunya mampu menghasilkan kualitas gambar yang sangat jernih dan jelas. Apalagi dengan adanya berbagai fitur lain yang melengkapi kamera belakang ini seperti multi angle, panorama, face beauty, smile shot, face detection,  HDR, self timer, tap to capture dan voice capture options. Smartphone ini memiliki baterai yang berkapasitas 1500 mAh yang mampu bertahan hingga 5-6 jam lamanya waktu berbicara. Intex Aqua Style X menawarkan berbagai macam untuk konektivitas seperti 3G, GPRS/EDGE, WiFi 802.11 b/g/n, GPS/A-GPS, bluetooth dan microUSB. Smartphone ini memiliki dua pilihan warna yakni hitam dan putih.

Berikut ini spesifikasi Intex Aqua Style X

  • Layar 4.5 inci beresolusi 540 x 960 piksel
  • Prosesor Quad-Core (MediaTek MT6582)
  • Random Access Memory 512MB
  • Sistem Operasi Android 4.4.2 KitKat
  • Dual SIM
  • Memori Internal 4 GB
  • Kartu Slot microSD (32 GB)
  • Kamera utama 8 megapiksel autofocus, LED flash
  • Kamera depan 2 megapiksel
  • Baterai 1500 mAh.
Intex Aqua Style X
Gambar Intex Aqua Style X
Intex Aqua Style X
Gambar Intex Aqua Style X

Harga Intex Aqua Style X

Memang beberapa spesifikasi yang terdapat dalam Intex Aqua Style X bisa dibilang bukanlah yang paling canggih, jadi harga yang ditawarkan pun tidaklah mahal. Harga Intex Aqua Style X sekitar Rs. 4.890 atau hampir setara dengan Rp. 1 juta. Mungkin sebagian dari anda ingin mengetahui harga dan spesifikasi dari smartphone lainnya yang juga memiliki harga yang tergolong murah seperti Xolo One baru bisa ditemukan dalam artikel yang telah kami sajikan untuk anda.

Harga Doogee DG900 Android KitKat Layar 5 Inci & Kamera 16 Megapiksel
Prev Post

Salah satu perusahaan alat elektronik asal negara India yakni Intex rupanya tidak mau kalah dengan beberapa vendor lainnya. Jika sebelumnya Intex mengeluarkan smartphone dengan harga yang cukup murah seperti Intex Aqua Style Pro, kali ini produsen tersebut mengeluarkan smartphone dengan harga yang lebih murah yang diberi nama Intex Aqua Style X. Meskipun harga yang ditawarkan […]

Harga Doogee DG800 Android KitKat Kamera 13 Megapiksel
Next Post

Salah satu perusahaan alat elektronik asal negara India yakni Intex rupanya tidak mau kalah dengan beberapa vendor lainnya. Jika sebelumnya Intex mengeluarkan smartphone dengan harga yang cukup murah seperti Intex Aqua Style Pro, kali ini produsen tersebut mengeluarkan smartphone dengan harga yang lebih murah yang diberi nama Intex Aqua Style X. Meskipun harga yang ditawarkan […]

Related Post

Mengembangkan Keahlian DJ Anda Di Android

Menggali kreativitas melalui gelombang suara adalah sebuah petualangan modern yang tak terbantahkan. Di era Android, menciptakan musik DJ pribadi telah menjadi lebih mudah dan menggembirakan. Dengan bantuan perangkat lunak dan aplikasi inovatif, setiap pengguna bisa merasakan getaran gemuruh dan ritme yang menggetarkan dari jari-jari mereka. Berbekal gadget Android, pintu akses menuju dunia musik elektronik terbuka […]

Cara Efektif Membersihkan Cache Di Android Untuk Performa Terbaik

Dalam menjaga kinerja optimal perangkat Android Anda, membersihkan cache menjadi tindakan penting. Cache, sederhananya, adalah tempat penyimpanan sementara data aplikasi guna mempercepat pengalaman pengguna. Terkadang, berkumpulnya cache yang tidak terpakai dapat memperlambat sistem Anda. Dalam situasi semacam ini, tahu cara membersihkan cache di Android dapat menjadi keahlian yang berguna. Cara membersihkan cache di Android bisa […]

Harga Lenovo Vibe Shot, Spesifikasi Ponsel Kamera 16 MP LED Flash

Semakin banyaknya pabrikan alat telekomunikasi yang bermunculan dengan membawa beberapa perangkat yang memiliki desain dan kelebihan yang bermacam-macam tentunya membuat para pecinta gadget harus pandai-pandai dalam memilih perangkat yang akan menemani kesehariannya. Salah satu perangkat yang sudah ditung-tunggu oleh beberapa pecinta gadget adalah ponsel hasil desain Lenovo yang diberi nama Lenovo Vibe Shot. Ponsel hasil […]

Aplikasi Desain Kaos Android: Kreativitas Tanpa Batas

Aplikasi desain kaos Android adalah salah satu hal menarik yang banyak dibicarakan saat ini. Ini adalah alat yang luar biasa untuk kreativitas dan ekspresi pribadi. Dengan begitu banyak opsi yang tersedia, pembuat kaos amatir hingga desainer berpengalaman dapat dengan mudah menciptakan desain yang menarik. Aplikasi ini benar-benar mengubah cara kita melihat dunia fashion dengan memberikan […]

Mengamankan Perangkat Android Dari Ancaman Virus: Cara Mendeteksi Dan Mengatasi

Penting bagi para pengguna ponsel pintar berbasis Android untuk mengenali potensi ancaman virus yang mungkin mengintai perangkat mereka. Meskipun sistem operasi ini memiliki keamanan yang kuat, tetapi tidak ada yang sempurna. Mengetahui bagaimana mendeteksi virus di Android dapat membantu Anda menjaga keamanan data pribadi dan perangkat Anda. Mengamati perubahan perilaku yang mencurigakan pada ponsel Anda […]