Harga Huawei Honor 4X Layar 5.5 Inci Prosesor 64 bit

Smartphone dengan layar berukuran besar memang sudah menjadi trend dan nampaknya sudah sebuah keharusan bagi produsen untuk nantinya bisa dinikmati oleh pecinta elektronik. Selain terlihat mewah, smartphone dengan layar lebar bisa lebih membantu dalam hal menjalankan aplikasi didalamnya, ya sedikit lebih leluasa. Salah satu perusahaan multinasional asal negara China yakni Huawei nampaknya menyajikan hal semacam itu dari beberapa smartphone hasil rancangannya. Jika Huawei Honor 3C Play mengusung layar 5 inci, kini pada rancangan terbaru Huawei yang akan hadir dengan nama Huawei Honor 4X terpasang layar yang sedikit lebih lebar. Sesuai dengan beberapa informasi yang bocor menyebutkan tentang daftar spesifikasi yang terdapat pada smartphone ini, terlihat pula beberapa gambar dan sedikit rincian harga. Huawei Honor 4X rupanya akan membawa spesifikasi yang cukup mumpuni.

Huawei Honor 4X
Gambar Huawei Honor 4X

Fitur dan Spesifikasi Huawei Honor 4X

Smartphone ini hadir dengan mengusung layar sentuh 5.5 inci HD dengan resolusi 720 x 1280 piksel dipersenjatai oleh prosesor Quad-Core dengan kecepatan mencapai 1.2 GHz serta Chipset Snapdragon Qualcomm 64-bit yang dikombinasikan dengan Random Access Memory hingga 2 GB. Huawei Honor 4X berjalan dengan menggunakan sistem operasi berbasis Android versi 4.4 atau biasa disebut KitKat.

Huawei Honor 4X
Gambar Huawei Honor 4X

Jika pada beberapa smartphone hasil produksi dari pabrikan yang sama maupun dari vendor lain yang memasangkan fitur kamera yang canggih, Huawei Honor 4X juga telah disematkan dua buah kamera yakni kamera utama dan kamera sekunder. Kamera utamanya beresolusi 13 megapiksel yang mampu menghasilkan gambar yang sangat jernih, sedangkan untuk kamera depannya memiliki resolusi 5 megapiksel yang sangat baik untuk kegiatan potret memotret diri dimana dan kapan pun bisa dilakukan atau istilah keren sekarang disebut selfie. Tentunya bagi pecinta selfie, smartphone ini bisa jadi salah satu rekomendasi terbaik bagi anda. Bukan hanya itu, smartphone ini juga mendukung untuk konektivitas jaringan 4G LTE.

Sebagai media penyimpanan data, smartphone ini menggunakan memori internal sebesar 8 GB serta dilengkapi pula dengan kartu slot microSD yang dapat diperluas hingga 32 GB. Tentunya dengan memori sebesar itu mampu menyimpan beberapa banyak lagu-lagu, foto, aplikasi dan beberapa data penting lainnya.

Huawei Honor 4X
Gambar Huawei Honor 4X

Berikut spesifikasi Huawei Honor 4X

  • Layar sentuh 5.5 inci HD dengan resolusi 720 x 1280 piksel
  • Prosesor Quad-Core berkecepatan 1.2 GHz
  • Chipset Qualcomm Snapdragon 64-bit
  • Sistem Operasi berbasis Android 4.4 KitKat
  • Kamera utama beresolusi 13 megapiksel
  • Kamera sekunder memiliki resolusi 5 megapiksel
  • Jaringan 4G LTE
  • Memori internal 8 GB
  • Kartu slot microSD yang dapat diperluas hingga 32 GB

Harga Huawei Honor 4X

Menurut informasi, smartphone ini akan dibanderol dengan harga kurang dari 2 juta rupiah. Beberapa spesifikasi dan fitur kamera canggih yang tersemat didalamnya menjadikan harga Huawei Honor 4X ditawarkan dengan banderol harga yang beragam, ada yang menyebutkan $130 hingga adapula yang menulis $146 atau jika dalam hitungan rupiah sekitar Rp. 1.5 juta hingga Rp. 1.8 jutaan. Untuk anda yang ingin mengetahui harga smartphone lainnya yang kemungkinan bisa dijadikan salah satu alternatif lain sebelum membeli alat komunikasi, anda bisa melihat artikel yang telah kami sajikan sebelumnya tentang Gionee CTRL V4S lengkap dengan spesifikasinya.

Harga Nissan Juke Facelift dengan Mesin yang Canggih
Prev Post

Smartphone dengan layar berukuran besar memang sudah menjadi trend dan nampaknya sudah sebuah keharusan bagi produsen untuk nantinya bisa dinikmati oleh pecinta elektronik. Selain terlihat mewah, smartphone dengan layar lebar bisa lebih membantu dalam hal menjalankan aplikasi didalamnya, ya sedikit lebih leluasa. Salah satu perusahaan multinasional asal negara China yakni Huawei nampaknya menyajikan hal semacam […]

Harga Coolpad Great God F2 Layar 5.5 Inci & Kamera 13 Megapiksel
Next Post

Smartphone dengan layar berukuran besar memang sudah menjadi trend dan nampaknya sudah sebuah keharusan bagi produsen untuk nantinya bisa dinikmati oleh pecinta elektronik. Selain terlihat mewah, smartphone dengan layar lebar bisa lebih membantu dalam hal menjalankan aplikasi didalamnya, ya sedikit lebih leluasa. Salah satu perusahaan multinasional asal negara China yakni Huawei nampaknya menyajikan hal semacam […]

Related Post

Cara Cepat Membuat QR Code Lokasi Di Android Untuk Berbagai Keperluan

Menghadirkan kemudahan dalam berbagi lokasi, QR code telah menjadi alat populer di dunia digital. Di platform Android, pembuatan QR code lokasi cukup sederhana. Dengan beberapa langkah mudah, Anda dapat menghasilkan kode QR yang mengandung informasi lokasi tertentu. Ini adalah cara praktis untuk membagikan destinasi favorit Anda kepada teman, keluarga, atau rekan bisnis. Sebuah proses yang […]

Inovasi Tampilan Android: Font Android Tanpa Root, Ganti Font Dengan Mudah!

Anda mungkin penasaran tentang bagaimana caranya, bukan? Mari kita bahas lebih lanjut. Dalam dunia Android, mengganti font biasanya melibatkan proses yang disebut "rooting," yang dapat berisiko dan membatalkan garansi perangkat. Namun, bagi mereka yang ingin merasakan sentuhan segar pada tampilan tetapi ingin menghindari langkah yang kompleks dan berpotensi merusak, opsi mengubah font tanpa akses root […]

Harga Oppo R1 Kamera 8 MP Prosessor Quad-core

Oppo yang terkenal dengan smartphone mempunyai kualitas perangkat smartphone yang baik dengan haga yang murah kini oppo kembali memproduksi gadget tebarunya dengan nama Oppo R1 R829. Vendor yang berasal dari china ini semakin hai semakin membuktikan kemampuannya dalam memproduksi smatphone yang handal. Oppo R1 yang memiliki Prosessor Quad-core 1.3 GHz  MediaTek MT6582  ini dijalankan dengan sistem operasi Android OS, […]

Harga Evercoss A28T Android Dual Core Kurang dari 1 Juta

Salah satu produsen alat telekomunikasi dalam negeri yakni Evercoss nampaknya tidak mau kalah dengan beberapa vendor asing yang telah mewarnai pasar gadget. Setelah beberapa hasil rancangannya mendapat respon yang sangat baik dari masyarakat seperti Evercoss A7S Hello Kitty, kini giliran Evercoss A28T yang diharapkan bisa mencapai kesuksesan seperti para pendahulunya. Smartphone ini hadir dengan menawarkan […]

Cara Mencari Dan Menggunakan Titik Koordinat Di HP Android

Mencari titik koordinat di HP Android telah menjadi lebih mudah berkat perkembangan teknologi dan fitur-fitur yang disediakan. Dalam era digital ini, mengidentifikasi titik koordinat pada peta atau lokasi tertentu tidak lagi memerlukan alat khusus. Dengan perangkat yang selalu ada di tangan, Anda bisa langsung mengetahui koordinat suatu tempat tanpa perlu repot. Memahami Pentingnya Mengetahui Koordinat […]