Harga HTC Desire 820Q Layar 5.5 Inci Kamera 13 Megapiksel

High Tech Computer Corporation atau sekarang lebih dikenal dengan HTC Corporation yang merupakan salah satu perusahaan multinasional yang berasal dari Taiwan, nampaknya semakin hari semakin gencar dalam memperkenalkan hasil rancangannya. Setelah beberapa minggu yang lalu kita telah membahas tentang rumor HTC Desire 820 yang pada beberapa hari lalu telah diumumkan di India, bersamaan dengan smartphone Octa-Core tersebut HTC juga menghadirkan smartphone terbaru yang diberi nama HTC Desire 820Q.

HTC Desire 820Q
Gambar HTC Desire 820Q

Fitur dan Spesifikasi HTC Desire 820Q

HTC Desire 820Q mempunyai spesifikasi yang hampir sama dengan Desire 820 yakni dengan menggunakan dual SIM serta memiliki layar yang berukuran 5.5 inci beresolusi 1280 x 720 piksel yang dilengkapi dengan Corning Gorilla Glass. Jika pada Desire 820 menggunakan prosesor Octa Core yang berkecepatan mencapai 1.5 GHz dan dilengkapi oleh chipset dari Qualcomm Snapdragon 615 serta GPU dari Adreno 405, pada smartphone HTC Desire 820q menggunakan prosesor Quad-Core Snapdragon 410 dengan kecepatan mencapai 1.2 GHz serta GPU dari Adreno 306 yang dikombinasikan dengan 1 GB Random Access Memory. HTC Desire 820q menggunakan sistem operasi berbasis Android 4.4 KitKat dengan HTC sense UI upgradable ke Android 5.0.

HTC Desire 820Q
Gambar HTC Desire 820Q

Sama halnya dengan beberapa smartphoe lain yang memiliki kamera yang cukup canggih, HTC Desire 820Q memiliki dua buah kamera yakni kamera utama dan kamera sekunder. Untuk kamera utamanya beresolusi 13 megapiksel yang dilengkapi dengan LED flash serta mampu merekam video hingga 1080p. Sedangkan untuk kamera sekunder memiliki kapasitas 8 megapiksel yang mampu digunakan untuk berfoto selfie dan juga bisa untuk merekam video hingga kapasitas yang sama dengan kamera utama.

HTC Desire 820Q
Gambar HTC Desire 820Q

Untuk media penyimpanan, HTC Desire 820Q mempunyai memori internal berkapasitas 16 GB serta memiliki kartu slot yang dapat diperluas hingga 128 GB, tentunya dengan kapasitas penyimpanan yang sangat besar tersebut mampu menampung hingga beberapa data. Dari segi konektivitas didukung pula oleh 3G dan 4G LTE serta berbagai fitur seperti WiFi, GPRS/EDGE, GPS/A-GPS, Bluetooth, serta radio FM. Pada smartphone ini pula dilengkapi oleh baterai yang berkapasitas 2600 mAh yang mampu bertahan hingga berjam-jam.

HTC Desire 820Q
Gambar HTC Desire 820Q

Berikut spesifikasi HTC Desire 820Q

  • Layar 5.5 inci resolusi 1280 x 720 piksel dilengkapi Cornong Gorilla Glass
  • Prosesor Quad-Core Snapdragon 410 dengan kecepatan mencapai 1.2 GHz
  • GPU dari Adreno 306
  • 1 GB Random Access Memory
  • Sistem Operasi berbasis Android 4.4.2 KitKat, upgradable Android 5.0
  • Dual SIM
  • Kamera Utama berkapasitas 13 megapiksel dilengkapi dengan LED flash, BSI sensor, serta mampu merekam video hingga 1080p
  • Kamera sekunder 8 megapiksel + video recording
  • 3.5 mm headset jack
  • 3G HSPA, WiFi 802.11 a/b/g/n, bluetooth dan sebagainya
  • Memori Internal 16 GB
  • Baterai 2600 mAh.

Harga HTC Desire 820Q

HTC Desire 820Q memang belum dipasarkan di Indonesia namun di India sudah dipasarkan dengan harga sekitar Rs. 22.500 atau jika dirupiahkan hampir setara dengan Rp. 4.5 jutaan. Bagi anda yang ingin mengetahui harga dan spesifikasi Doov V1 bisa anda temukan dalam artikel yang telah kami sajikan untuk anda.

Harga Doov V1 Android KitKat Kamera Rotasi

Prev Post

High Tech Computer Corporation atau sekarang lebih dikenal dengan HTC Corporation yang merupakan salah satu perusahaan multinasional yang berasal dari Taiwan, nampaknya semakin hari semakin gencar dalam memperkenalkan hasil rancangannya. Setelah beberapa minggu yang lalu kita telah membahas tentang rumor HTC Desire 820 yang pada beberapa hari lalu telah diumumkan di India, bersamaan dengan smartphone Octa-Core […]

Harga iNew V3 Gold Limited Edition Dengan Layar 5 Inci

Next Post

High Tech Computer Corporation atau sekarang lebih dikenal dengan HTC Corporation yang merupakan salah satu perusahaan multinasional yang berasal dari Taiwan, nampaknya semakin hari semakin gencar dalam memperkenalkan hasil rancangannya. Setelah beberapa minggu yang lalu kita telah membahas tentang rumor HTC Desire 820 yang pada beberapa hari lalu telah diumumkan di India, bersamaan dengan smartphone Octa-Core […]

Related Post

Harga LG G2 Android Layar 5.2 Inci Kamera 13 Megapiksel

Lucky Goldstar atau yang kita kenal dengan sebutan LG, semakin hari semakin banyak saja menciptakan alat telekomunikasi yang memiliki spesifikasi yang beragam. Salah satu produsen asal negara Korea Selatan ini nampaknya belum lama ini telah memperkenalkan salah satu smartphone terbarunya yakni LG G2 yang tidak kalah menarik dari para pendahulunya seperti misalnya LG G4 yang […]

Harga Yamaha YZF-R1 Motor Sport Nan Tangguh

PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) nampaknya akan memberikan kabar bahagia buat para pecinta otomotif tanah air. Produsen ini akan memperkenalkan salah satu hasil desain terbarunya yang akan siap mewarnai pasar otomotif pada tahun 2015 mendatang. Motor tersebut diberi nama Yamaha YZF-R1. Menurut Assisten GM Marketing PT. YIMM dalam hal ini Mohammad Masykur, Yamaha YZF […]

HTC A55 Desire, Spesifikasi Android 5.0 Lollipop Kamera UltraPixel

High Tech Computer Corporation (HTC) kini kembali mempersiapkan sebuah perangkat high-end terbaru yang disebut HTC A55 Desire. Perangkat ini rencananya akan diperkenalkan dalam ajang Mobile World Congress (MWC) 2015 pada bulan Maret mendatang. HTC A55 Desire bakal diluncurkan bersamaan dengan HTC One (M9). Untuk masalah kualitas, ponsel hasil besutan dari perusahaan alat telekomunikasi yang berasal […]

Harga Intex Aqua Style X Android KitKat 1 Jutaan

Salah satu perusahaan alat elektronik asal negara India yakni Intex rupanya tidak mau kalah dengan beberapa vendor lainnya. Jika sebelumnya Intex mengeluarkan smartphone dengan harga yang cukup murah seperti Intex Aqua Style Pro, kali ini produsen tersebut mengeluarkan smartphone dengan harga yang lebih murah yang diberi nama Intex Aqua Style X. Meskipun harga yang ditawarkan […]

Harga Evercoss AT1C Tablet Bisa Nonton TV

Smartphone serta Tablet evercoss yang sudah banyak kita lihat memang sudah terbukti mudah dan perangkat ponselnya yang terbilang canggih. handphone Evercoss C7L misalnya,  hp produksi Evercoss yang  tergolong ponsel  murah dengan kemampuan canggihnya serta Evercoss A66s yang mempunyai kamera 13 Mega Piksel. Berberda dengan tablet Evercoss AT1C yang terbaru ini, mempunyai ukuran yang lebih besar dari kedua smartphone di atas […]